Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pemerintah Siapkan Insentif Otomotif, Skema Mirip saat Covid-19
Advertisement . Scroll to see content

Pimpin Rapat Penanganan Covid-19 di Klaten, Panglima TNI: Kita Keroyok

Sabtu, 21 Agustus 2021 - 21:19:00 WIB
Pimpin Rapat Penanganan Covid-19 di Klaten, Panglima TNI: Kita Keroyok
Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memimpin rapat terkait penanganan covid-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Sabtu (21/8/2021).
Advertisement . Scroll to see content

KLATEN, iNews.id - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memimpin rapat terkait penanganan covid-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Sabtu (21/8/2021). Hadi didampingi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memimpin rapat bertempat di Aula kantor Bupati Klaten.

Hadi menjelaskan, covid-19 akan dapat diatasi jika dilakukan secara berkeroyok dan bersama-sama.

"Kami hadir di Klaten untuk membantu mengatasi permasalahan dan pengendalian pendemi covid-19, kalau kita keroyok bersama-sama tentunya kita dapat menekan mata rantai penularannya," tutur Hadi, Sabtu (21/8/2021).

Hadi memaparkan, saat ini positivity rate di Kabupaten Klaten sebesar 65,55 persen dengan tingkat tracing kontak erat hanya sebesar 2,63. Tentunya, sambung Hadi, untuk menghentikan laju perkembangan di Kabupaten Klaten saat ini diperlukan kerja keras dan keseriusan dari setiap pihak terkait. 

Panglima TNI juga menyampaikan hal-hal yang menjadi penekanan Presiden Joko Widodo (Jokowi), di antaranya menurunkan indeks mobilitas masyarakat. Oleh karenanya potensi covid-19 dan peningkatan 3T yaitu testing, tracing, dan treatment.

"Jika ada yang terkonfirmasi positif harus segera dipisahkan dan mereka kita obati.  Kemudian percepatan pelaksanaan vaksinasi bagi masyarakat agar terbentuknya herd immunity," ujarnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut