Polisi Dalami Informasi Pengemudi Mobil Fortuner Giorgio Ramadhan Disebut Buron Ukraina
JAKARTA, iNews.id - Giogio Ramadhan (24) telah ditetapkan sebagai tersangka kasus perusakan mobil Brio di Senopati, Jakarta Selatan. Ternyata, Giogio juga sempat viral karena diisukan menjadi buronan Ukraina.
Polisi masih mendalami tentang informasi yang sempat beredar di media sosial kalau pelaku merupakan anti-Ukraina.
"Sejauh ini kami belum mendapat informasi itu dan kami akan cek," kata Kapolres Jakarta Selatan Kombes Ade Ari Syam, Senin (13/2/2023) malam.
Unggahan terkait Giorgio bisa dilihat di situs Myrotvorets.
Situs itu berisi propaganda terkait Ukraina. Pembuat situs yakni politikus dan aktivis Ukraina, Georgy Tuka pada Desember 2014.
Polisi saat ini masih mendalami kasus perusakan yang dilakukan Giorgio. Pelaku dipastikan tidak dalam pengaruh narkoba dan alkohol saat beraksi.