Polisi Tak Keluarkan Izin Pelaksanaan KLB Demokrat di Sumut
JAKARTA, iNews.id - Polri tidak mengeluarkan izin penyelenggaraan Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat. KLB tersebut dilaksanakan di The Hill Resort, Sibolangit, Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut) mulai hari ini.
Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono mengatakan, Polri melalui Polda Sumut membantu Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 untuk memantau penerapan protokol kesehatan di lokasi KLB.
"Polri tidak mengeluarkan izin (KLB Demokrat)," ujar Argo saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (5/3/2021).
Secara terpisah Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono menyampaikan, setiap kegiatan yang melibatkan orang banyak akan diawasi oleh Satgas Covid-19 setempat. Pengawasan itu dinilai penting untuk meminimalisasi risiko penularan Covid-19.
"Tentunya di sana ada satgas yang menangani itu semua, kegiatan seperti itu tentunya akan di pantau oleh Polda setempat. Masalah prokes segala macam itu ada Satgas Covid-19 di daerah masing-masing yang akan memantau itu semua," ucapnya.
Diketahui, KLB Partai Demokrat dibuka berlangsung hari ini hingga Minggu mendatang.
Editor: Kurnia Illahi