Prabowo Berdiskusi 45 Menit dengan Zidane di Davos, Bahas Masa Depan Sepak Bola RI
Tak hanya itu, Prabowo juga mengungkap mimpi besarnya soal infrastruktur olahraga sejak dini. Prabowo menginginkan setiap sekolah baru wajib memiliki lapangan sepak bola yang bisa dimanfaatkan siswa sekaligus anak-anak di lingkungan sekitar.
"Serta rencananya agar setiap sekolah baru harus memiliki lapangan sepak bola vang dapat digunakan berlatih siswa sekolah & anak-anak di sekitar sekolah tersebut," ucap Teddy.
Selain itu, Prabowo turut meminta pandangan langsung dari Zidane terkait perkembangan sepak bola Indonesia.
"Presiden Prabowo juga meminta masukan dan saran sang maestro Zidane terhadap perkembangan sepak bola nasional," ujarnya.
Untuk diketahui, dalam pertemuan itu Presiden Prabowo ditemani oleh sang putra Didit Hediprasetyo. Sedangkan Zidane, didampingi sang putra, Theo Zidane.
Editor: Aditya Pratama