Prabowo ke Kader Gerindra: Setiap Kebijakan Harus Berpihak kepada Rakyat
JAKARTA, iNews.id - Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto memberikan taklimat kepada kadernya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Dalam arahannya, Prabowo mengingatkan agar setiap kebijakan harus berpihak pada rakyat.
Arahan itu juga disampaikan kembali oleh Prabowo lewat akun Instagram pribadinya.
"Hari ini, saya selaku Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra memberikan taklimat kepada seluruh kader Partai Gerindra bahwa setiap kebijakan harus berpihak kepada rakyat," tulis @prabowo, dilihat Sabtu (8/11/2025).
Selain itu, Prabowo dalam taklimatnya menegaskan bahwa seorang pemimpin sejati harus memahami keadaan bangsanya.
"Seorang pemimpin sejati harus memahami keadaan bangsanya. Tidak cukup hanya dengan rasa suka atau tidak suka, tetapi harus mengetahui arah perjuangan bangsa," katanya.