Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Cerita Siswa SMA Taruna Nusantara Senang Bertemu Prabowo: Idola Saya
Advertisement . Scroll to see content

Prabowo Minta Pembangunan IKN Dipercepat, Target Fasilitas Negara Rampung 2028

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:14:00 WIB
Prabowo Minta Pembangunan IKN Dipercepat, Target Fasilitas Negara Rampung 2028
Presiden Prabowo Subianto kunjungan kerja ke IKN pada Senin (12/1/2026). (Foto: screenshot)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menerima laporan perkembangan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) dari Otorita dalam kunjungan kerjanya pada Senin (12/1/2026). Ia pun menekankan percepatan pembangunan IKN.

Menurut Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, sejak awal Prabowo memberikan perhatian agar pembangunan fasilitas negara tersebut dapat dipercepat. 

“Bapak Presiden memang sejak awal memberikan penekanan untuk mempercepat proses pembangunan fasilitas yang akan dipergunakan untuk legislatif maupun yudikatif, yang harapannya bisa selesai di tahun 2028,” ujar Prasetyo, Rabu (14/1/2026).

Bahkan, Prabowo juga memberikan sejumlah catatan atas paparan yang disampaikan. Catatan tersebut menekankan dua hal utama yakni perbaikan dan percepatan proses pembangunan.

"Jadi tadi masih ada beberapa hal yang Bapak Presiden memberikan koreksi terhadap pertama misalnya mengenai desain, kemudian mengenai fungsi, dan diminta terus-menerus OIKN dan Kementerian PU untuk memperbaiki," ungkapnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut