Seskab Teddy: Prabowo Rapat bareng Menko Hari Ini, Bahas Penegakan Hukum hingga Cuaca Ekstrem
JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas (ratas) bersama tujuh menteri koordinator (menko) Kabinet Merah Putih secara virtual, Sabtu (12/7/2025). Rapat itu membahas sejumlah isu seperti penegakan hukum hingga kesiapsiagaan menghadapi cuaca ekstrem.
“Presiden Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas bersama tujuh menteri koordinator Kabinet Merah Putih beserta Menteri Sekretaris Negara, Bapak Prasetyo Hadi, yang dilakukan melalui konferensi video, pada Sabtu, 12 Juli 2025,” kata Sekretaris Kabinet, Teddy Indra Wijaya dalam keterangannya, Sabtu (12/7/2025).
Selain penegakan hukum dan kesiapsiagaan cuaca ekstrem, pada rapat tersebut Prabowo juga membahas program Sekolah Rakyat dan Koperasi Merah Putih.
“Antara lain komitmen pemerintah dalam penegakan hukum di Indonesia, perkembangan program Sekolah Rakyat, dan kemajuan inisiatif Koperasi Merah Putih,” ujar dia.
Dia menambahkan, setelah rangkaian agenda di Belgia, Prabowo akan melanjutkan lawatan ke Prancis untuk memenuhi undangan resmi dari Presiden Prancis, Emmanuel Macron.