Baca berita lebih asik dari berbagai daerah di Indonesia!
Install
Close
Advertisement

Prabowo soal Utang Jumbo Whoosh: Nggak Usah Khawatir, Saya Tanggung Jawab!

Puti Aini Yasmin
Puti Aini Yasmin
Prabowo soal Utang Jumbo Whoosh: Nggak Usah Khawatir, Saya Tanggung Jawab! Presiden Prabowo meminta masyarakat tak perlu khawatir terkait utang Whoosh karena ia akan bertanggung jawab pada Selasa (4/11/2025). (Foto: screenshot)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto meminta masyarakat dan PT KAI tak khawatir terkait utang proyek Whoosh. Menurutnya, ia akan bertanggung jawab terkait hal itu sebagai kepala negara.

Prabowo menjelaskan bahwa dirinya telah menghitung utang tersebut. Ia menilai tidak ada masalah dengan perhitungan tersebut karena Indonesia mampu untuk membayarnya.

"Nggak usah khawatir,  apa itu ribut-ribut Whoosh, saya sudah pelajari masalahnya, tidak ada masalah, saya tanggung jawab itu nanti semuanya. Indonesia bukan negara sembarangan, kita hitung nggak ada masalah," ucap dia di Stasiun Tanah Abang Baru, Jakarta, Selasa (4/11/2025).

Lebih lanjut, Prabowo mengatakan bahwa segala masalah di Indonesia merupakan tanggung jawabnya sebagai Presiden. Untuk itu, ia meminta agar tidak menghitung untung atau rugi sebuah proyek karena yang terpenting adalah manfaatnya.

"Whoosh itu semua public transportation di seluruh dunia jangan dihitung-hitung untung ruginya tapi manfaat nggak untuk rakyat? Seluruh dunia begitu, ini namanya public service obligation," tuturnya.

x