Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Ingin 80 Persen Alokasi Beasiswa LPDP untuk Bidang STEM
Advertisement . Scroll to see content

Prabowo Terbang ke Inggris Pekan Depan, Ajak Kampus Top Dunia Masuk RI

Kamis, 15 Januari 2026 - 15:59:00 WIB
Prabowo Terbang ke Inggris Pekan Depan, Ajak Kampus Top Dunia Masuk RI
Presiden Prabowo Subianto akan berkunjung ke Inggris pekan depan dan mengajak universitas top dunia masuk Indonesia. (Foto: BPMI Setpres)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto akan berkunjung ke Inggris pada Minggu depan. Rencananya, Prabowo akan berdiskusi dengan universitas unggulan untuk menjalin kerja sama di Indonesia. 

“Minggu depan Bapak Presiden akan ke UK (United Kingdom), disampaikan juga oleh Bapak Presiden,” kata Wakil Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi (Wamendiktisaintek) Stella Christie di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (15/1/2026). 

“Kebetulan saya juga secara langsung mempersiapkan dengan Russell Group Universities. Russell Group Universities ini adalah kelompok 24 universitas yang paling papan atas di UK,” sambung dia. Menurut Stella, Prabowo akan berdiskusi dan menjalin kolaborasi dengan institusi pendidikan tinggi terbaik. 

“Bapak Presiden hanya ingin mendiskusikan dengan yang papan atas. Jadi tidak membawa universitas sembarangan dari luar. Hanya yang paling top sekali di luar untuk bisa ke Indonesia," ungkap Stella. 

“Tepatnya sedang kita bicarakan bersama dan Bapak Presiden akan melakukan kunjungan ke UK dan juga ada tentang khusus untuk educational event,” tutur dia.

Stella mengatakan bahwa selain pertemuan dengan perguruan tinggi unggulan, kunjungan Presiden Prabowo ke Inggris juga akan diisi dengan agenda khusus di bidang pendidikan. Dia menegaskan, perhatian Presiden terhadap riset, sains, teknologi, dan pendidikan tinggi sangat besar.

“Jadi, perhatian Bapak Presiden terhadap riset, sains, dan teknologi serta pendidikan tinggi ini sangat luar biasa besar sekali. Dan juga kita meningkatkan kualitas bersama dari dalam negeri dibantu juga oleh partner-partner kita dari luar negeri,” ucap Stella.

Editor: Puti Aini Yasmin

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut