Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Anggota Parlemen Israel Nyaris Baku Hantam Bahas RUU Hukuman Mati bagi Tahanan Palestina
Advertisement . Scroll to see content

Presiden Jokowi Ajak Dunia Fokus Selesaikan Masalah Pendudukan Israel atas Palestina

Kamis, 19 Oktober 2023 - 17:18:00 WIB
Presiden Jokowi Ajak Dunia Fokus Selesaikan Masalah Pendudukan Israel atas Palestina
Presiden Jokowi bersama OKI mengajak dunia untuk menyelesaikan masalah pendudukan Israel atas Palestina. (Foto: Sekretariat Presiden/YouTube)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) mengirimkan pesan kepada dunia untuk menghentikan eskalasi atas konflik Israel-Palestina. Dia mengajak dunia untuk fokus menyelesaikan akar permasalahan yakni pendudukan Israel atas Palestina.

"Indonesia bersama-sama dengan OKI mengirimkan pesan kuat kepada dunia untuk menghentikan eskalasi, untuk menghentikan penggunaan kekerasan, untuk fokus pada masalah kemanusiaan dan menyelesaikan akar permasalahan yaitu pendudukan Israel atas Palestina," kata Jokowi dalam keterangannya yang ditayangkan di YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (19/10/2023).

Menurut dia, sekarang saatnya dunia membangun solidaritas global untuk menyelesaikan masalah Palestina secara adil dan menerapkan parameter internasional yang telah disepakati. 

"Ini akan terus Indonesia suarakan di berbagai kesempatan dan forum internasional termasuk saat bilateral dengan perdana menteri Arab Saudi dan di KTT ASEAN GCC besok hari," kata Jokowi.

Indonesia, kata Jokowi, mengecam keras tindak kekerasan yang terjadi di Gaza. Sebab, serangan itu mengakibatkan penderitaan dan korban sipil yang berjatuhan semakin banyak termasuk perempuan dan anak. 

"Indonesia juga mengutuk serangan Israel terhadap Rumah Sakit Al Ahli. Ini jelas pelanggaran terhadap hukum humaniter internasional," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut