Profil Brigjen TNI Deddy Suryadi, Danjen Kopassus Baru yang Pernah Jadi Ajudan Presiden Jokowi
Jumat, 31 Maret 2023 - 07:16:00 WIB
Tahun 2014-2016, Deddy mengemban jabatan Dandim 0623/Cilegon. Lalu dia dipercaya menjadi Dan grup 2/Sandi Yudha.
Tak lama, Deddy kemudian dimutasi sebagai ajudan Presiden Jokowi yakni dari 2017 hingga 2019. Dia kemudian dipromosikan sebagai Pamen Denma Mabesad dan berlanjut menjadi Kasrem 061/Suryakencana pada 2020-2021.
Lalu dia dipercaya sebagai Danrem 074/Warastratama. Deddy pernah menjabat Wadanjen Kopassus selama setahun yakni pada 2021-2022.
Selanjutnya dia menjabat Kasdam IV/Diponegoro hingga saat ini sebelum ditunjuk menjadi Danjen Kopassus yang baru.
Editor: Rizal Bomantama