Profil dan Biodata Anang Hermansyah, Suami Ashanty Pengagum Ganjar Pranowo
Bersama Kidnap Katrina, Anang menelurkan album self-titled dengan hitsnya yang berjudul Biru pada tahun 1993.
Tak lama, Anang memilih jalur solo dan kemudian mengeluarkan tiga album berjudul Biarkanlah tahun 1992 dengan daftar lagunya Biarkanlah, Pisau Berdarah, Lagu Kita, KDM, Takkan, But It's All Right, Merpati dan Can't Take It.
Lalu pada 1994, ia membuat album berjudul Lepas Lepas dengan daftar lagunya Tak Ingin Munafik, Numpang Tanya, Tak Mudah, Putus, Satu Hasrat, Lakukan, Suara Hati dan Melati.
Pada 1996, Anang kembali menelurkan lagu berjudul Melayang dengan daftar lagunya Bandel, Cinta, Damai, Gila, Kata Jiwa, Melayang, Na.. Na.. Na.., Nyanyian Bumi, Tak Satu Lagi dan Yang Terakhir.
Kemudian, setelah bercerai dengan Kris Dayanti, Anang merilis album Separuh Jiwaku Pergi pada 2009. Beberapa lagunya yakni Separuh Jiwaku Pergi, Belajarlah Untuk Cinta, Hujan Pun Menangis, Sakit, Bila Cinta Tak Dosa dan Hidup Ini Rahasia.