Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung Ternyata Residivis, 5 Kali Masuk Bui
Advertisement . Scroll to see content

Profil Syahrul Yasin Limpo, Mentan yang Dikabarkan Jadi Tersangka KPK

Jumat, 29 September 2023 - 11:39:00 WIB
Profil Syahrul Yasin Limpo, Mentan yang Dikabarkan Jadi Tersangka KPK
Mentan Syahrul Yasin Limpo (foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dikabarkan menjadi tersangka Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). KPK juga sudah menggeledah rumah dinas Mentan Syahrul di Widya Chandra, Jakarta Selatan pada Kamis (29/9/2023).

Syahrul Yasin Limpo lahir pada 16 Maret 1955. Sejak 23 Oktober 2019 lalu, dia dipercaya untuk menjadi Menteri Pertanian di Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024.

Pada 1970, Syahrul bersekolah di SMA Katolik Cendrawasih Makassar. Usai lulus SMA pada 1973, Syahrul kemudian melanjutkan pendidikannya ke jenjang perguruan tinggi. Dia memperoleh gelar sarjana hukum pada 1983 dari Universitas Hasanuddin.

Syahrul mengambil pendidikan masternya di pascasarjana LAN (Lembaga Administrasi Negara) tahun 1999. Dia meraih gelar doktor di kampus yang sama pada tahun 2008.

Sebelum masuk ke dunia politik, dia sempat bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) di tahun 1980. Dia juga sempat menjadi Kepala Seksi Tata Kota pada 1982.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut