Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Puan bakal Tindak Lanjuti Putusan MKD soal Dugaan Pelanggaran Etik Ahmad Sahroni Cs
Advertisement . Scroll to see content

Puan Maharani Ajak Anggota DPR Jaga Kepercayaan Rakyat dengan Kerja Cerdas

Selasa, 01 Oktober 2019 - 23:22:00 WIB
Puan Maharani Ajak Anggota DPR Jaga Kepercayaan Rakyat dengan Kerja Cerdas
Ketua DPR periode 2019-2024 Puan Maharani (tengah) saat pelantikan pimpinan, Selasa (1/10/2019). (Foto: iNews.id/Abdul Rochim)
Advertisement . Scroll to see content

"Kekritisan kita, khususnya dalam mengimplementasikan prinsip demokrasi dan menjalankan mekanisme checks and balances haruslah selalu konstruktif, dan membangun peradaban demokrasi di Indonesia," katanya.

Dalam membangun parlemen yang modern, Puan menuturkan, diperlukan partisipasi dan dukungan masyarakat, termasuk para pengamat dan kalangan media massa.

"Kita tidak antikritik, tetapi diharapkan masyarakat tidak mudah terjebak pada penilaian yang bersifat apriori terhadap pelaksanaan tugas-tugas DPR dan dapat bersikap objektif dalam menilai kinerja kita semua," tuturnya.

Puan mengatakan, DPR adalah lembaga representasi rakyat sehingga akan menjadi rumah rakyat. "Oleh karena itu, kita akan selalu terbuka terhadap setiap aspirasi dan masukan yang kita terima dari masyarakat," katanya.

Editor: Djibril Muhammad

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut