Pulang dari Afrika, Presiden Jokowi Langsung Kunjungan Kerja ke Sumut
Jumat, 25 Agustus 2023 - 08:31:00 WIB
Sebelumnya, Presiden Jokowi beserta rombongan lepas landas dari Bandar Udara Internasional OR Tambo, Johannesburg, Republik Afrika Selatan pada Kamis (24/7/2023) pukul 14.35 waktu setempat (WS) atau pukul 19.35 WIB.
Di Sumatra Utara, Presiden akan mengunjungi Kota Binjai untuk menyapa sekaligus memberikan bantuan kepada para pedagang. Setelahnya, Kepala Negara diagendakan meresmikan sistem pengelolaan air minum (SPAM) regional Medan-Binjai-Deli Serdang (Mebidang) dan Jembatan Aek Tano Ponggol.
Editor: Rizal Bomantama