Puluhan Siswa SD-SMP di OKI Sumsel Diduga Keracunan usai Santap Makan Bergizi Gratis
OGAN KOMERING ILIR, iNews.id – Puluhan siswa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kecamatan Pedamaran, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan diduga mengalami keracunan setelah menyantap menu program Makan Bergizi Gratis (MBG). Mereka langsung mendapat penanganan medis.
Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Sumsel Dedy Irawan mengatakan, total sementara ada 39 siswa yang mengalami gejala sakit perut dan muntah.
“Seluruh korban sudah mendapat perawatan di Puskesmas Pedamaran,” ujarnya, Rabu (3/9/2025).
Menu makan siang yang disantap siswa terdiri atas nasi putih, kuah soto, ayam suwir, toge, tahu goreng, susu dan jeruk. Seluruh sampel makanan telah dikirim ke Balai Teknik Kesehatan Lingkungan (BTKL) untuk diuji laboratorium.
“Kami masih menunggu hasil resmi untuk memastikan penyebabnya,” kata Dedy.
Sementara itu, Camat Pedamaran Yusnursal menyebut jumlah siswa terdampak mencapai 52 orang. Dari jumlah itu, 44 siswa sudah diperbolehkan pulang, sedangkan delapan lainnya masih menjalani perawatan medis.