Rapim TNI-Polri Bahas Penguatan PPKM, 13.175 Posko Terpadu Dibentuk
Senin, 15 Februari 2021 - 11:12:00 WIB
Disisi lain, Argo menyebut ada beberapa hal juga akan dibahas dalam rapim TNI Polri, di antaranya strategi sinergitas TNI Polri dalam menjaga keutuhan bangsa seperti penanganan Covid-19, pembentukan kampung tangguh nusantara serta operasi-operasi penegakan hukum.
"Hadir perwakilan JPU Mabes TNI dan Polri secara fisik. Sementara 15 Pangdam dan 34 Polda secara virtual," ujar Argo.
Rapim TNI-Polri tahun ini digelar dengan standar protokol kesehatan. Pejabat yang hadir secara fisik akan dibatasi sesuai aturan penanganan virus corona.
Sementara itu, pejabat TNI, Polri dan lembaga negara lainnya yang mengikuti acara sebagian mengikuti melalui sambungan teleconfrence atau virtual.
Editor: Faieq Hidayat