Rayakan Ulang Tahun, Eggi Sudjana Tak Datang Dipanggil Polda Metro Kasus Makar
Kamis, 03 Desember 2020 - 16:52:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Eggi Sudjana tidak datang memenuhi panggilan Polda Metro Jaya, Kamis (3/12/2020). Dia seharusnya diperiksa sebagai tersangka terkait kasus dugaan makar.
Pengacara Eggi, Hizbullah Assidiqi mengatakan, datang ke Polda Metro untuk meminta klarifikasi dari penyidik terkait panggilan kliennya hari ini.
"Bang Eggi kebetulan hari ini tidak bisa hadir setelah kita konfirmasi, karena beliau sebelumnya juga sudah ada kegiatan dan kebetulan hari ini beliau juga berulang tahun jadi ada kegiatan dengan keluarga sampai malam," ujar Hizbullahdi Polda Metro Jaya, Kamis (3/12/2020).