Relawan Jokowi Diberi Tempat Khusus di Rumah Cemara
JAKARTA, iNews.id – Pertemuan sekjen partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Kerja dengan para relawan di Rumah Cemara menjadi langkah awal bagi kedua pihak untuk bersama-sama memenangkan Joko Widodo-Maruf Amin di Pilpres 2019. Komunikasi akan terus diintensifkan, terutama dalam menentukan strategi pemenangan.
Perwakilan Seknas Jokowi, Muhammad Yamin menuturkan, pada pertemuan awal ini relawan Jokowi yang hadir sekitar 20 orang. Pada pertemuan mendatang, direncanakan ratusan relawan datang di rumah pemenangan Jalan Cemara 19, Jakarta Pusat itu.
"Nanti akan disediakan ruang khusus relawan di sini (Rumah Cemara). Relawan bersepakat mengerjakan kerjaannya sendiri, begitu pula tim kampanye, tetapi dalam satu kesatuan koordinasi dan komunikasi yang rapi," kata Yamin seusai bertemu dengan sekjen Koalisi Indonesia Kerja di Posko Cemara, Jakarta Pusat, Selasa (14/8/2018).
Hadir dalam pertemuan tersebut, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Sekjen Perindo Ahmad Rofiq, Sekjen NasDem Johny G Plate, Sekjen Partai Golkar Lodewijk F Paulus, dan Sekjen PKPI Verry Surya Hendrawan.
Mengenai bentuk kerja sama antara relawan dan tim pemenangan Jokowi-Maruf, Yamin menegaskan, isu dan materi yang akan dikampanyekan sama. Dengan demikian, mereka satu suara untu memenangkan Jokowi-Maruf.