Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bertemu Ketua Komisi XI DPR Misbakhun, Menkeu Purbaya Tepis Kabar Tak Akur
Advertisement . Scroll to see content

Respons Menag soal DPR Bentuk Pansus Angket Haji 2024

Selasa, 09 Juli 2024 - 14:25:00 WIB
Respons Menag soal DPR Bentuk Pansus Angket Haji 2024
Menag Yaqut Cholil Qoumas merespons DPR yang membentuk Pansus Angket Haji 2024. Dia mengaku akan mengikuti proses yang dilakukan pansus. (Foto: Widya Michella)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas merespons DPR yang membentuk Panitia Khusus (Pansus) Angket tentang Pengawasan Haji 2024. Dia mengaku akan mengikuti proses yang dilakukan oleh pansus.

"Ya kita ikuti saja, itu kan proses yang dijamin oleh konstitusi kan. Itu kita ikuti," kata Yaqut di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (9/7/2024).

Dirinya memastikan bakal melaporkan seluruh proses penyelenggaraan ibadah haji 2024 mulai dari persiapan hingga pelaksanaan.

"Semua proses kita akan laporkan kan, proses mulai dari persiapan sampai pelaksanaan ibadah haji akan kita sampaikan. Apa adanya," kata Yaqut.

Diketahui, Wakil Ketua DPR Abdul Muhaimin Iskandar mengesahkan pembentukan susunan anggota panitia khusus (pansus) angket pengawasan haji 2024. Pengesahan ini dilakukan setelah mengambil keputusan tingkat II dalam rapat paripurna ke-21 masa persidangan V Tahun sidang 2023-2024.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut