Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Kembali ke Tanah Air usai Kunjungan Kenegaraan di Australia
Advertisement . Scroll to see content

Ridwan Kamil Ucapkan Selamat Ulang Tahun kepada Prabowo Subianto, Warganet Heboh

Selasa, 18 Oktober 2022 - 09:36:00 WIB
Ridwan Kamil Ucapkan Selamat Ulang Tahun kepada Prabowo Subianto, Warganet Heboh
Ridwan Kamil dan Prabowo Subianto (foto: Instagram Ridwan Kamil)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto genap berusia 71 tahun pada Senin, 17 Oktober 2022. Berbagai ucapan selamat ulang tahun dan harapan positif pun disampaikan sejumlah pihak.

Ucapan juga datang dari Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil, melalui akun Instagramnya.

"Selamat ulang tahun Bapak Prabowo Subianto. Semoga panjang umur, sehat selalu, dan Allah SWT memberikan keberkahan dan kemudian kepada Bapak. Aamiin," tulisnya dalam akun Instagram @ridwankamil.

Dalam kiriman tersebut, Kang Emil, sapaannya, menyertakan sebuah video pendek berisi beberapa foto yang memuat dirinya tengah bersama Prabowo.

Kiriman itu juga membuat warganet heboh. Melalui kolom komentar, tidak sedikit di antara mereka yang mendoakan Kang Emil sebagai pendamping Prabowo pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Pak, jadi cawapres (calon wakil presiden) Pak Prabowo. Pasti saya coblos," tulis akun @awaliiaaa.

Pernyataan senada disampaikan akun @royanfebrian. "Bapak jadi wakil presidennya Pak Prabowo. Cocok, Pak."

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut