Risma Tegaskan Bansos dari Kemensos Ditransfer ke Penerima Manfaat, Tak Ada Bentuk Barang
JAKARTA, iNews.id - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyebut bantuan sosial (bansos) yang disalurkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) cash transfer. Bansos dari Kemensos dipastikan tidak berbentuk barang
“Bahwa Bansos di Kementerian Sosial itu bentuknya cash transfer, jadi tidak ada, tidak ada dalam bentuk natura atau barang,” kata Risma menjawab pertanyaan mengenai penyaluran bansos dalam sidang sengketa pilpres, di Gedung MK, Jumat (5/4/2024).
Risma pun menegaskan bantuan diberikan kepada penerima manfaat secara transfer. Kecuali ada kasus khusus seperti penerima yang disabilitas maka bisa disalurkan dalam bentuk-bentuk barang.
“Jadi semua transfer ke rekening penerima manfaat 100 persen, kecuali respons kasus jadi ada yang sakit, ada yang apa namanya disabilitas butuh bantuan dan itu dia belum menerima bantuan sama sekali, baru kita bentuk kan macam-macam mungkin nanti bisa Saya tunjukkan fotonya seperti itu,” ujar Risma.
“Jadi kalau untuk reguler, kami 100 persen menggunakan transfer ke rekening penerima manfaat seperti itu. Jadi tidak ada dalam bentuk barang atau natura,” ucapnya.