Riza Chalid Belum Berstatus DPO meski Menghilang, Ini Alasan Kejagung
"Kita tidak bisa berandai-andai. Kalau yang bersangkutan hadir, misalnya, lalu untuk apa harus dinyatakan DPO, atau dinyatakan apa dibuat dalam red notice dan sebagainya, bahkan ada pendapat yang menyatakan ekstradisi misalnya," kata Harli.
Harli belum mengungkap kapan agenda pasti pemeriksaan terhadap Riza Chalid. Menurut dia, penyidik masih merencanakan pemanggilan itu.
"Saya tadi sudah konfirmasi kepada penyidik, ini sedang direncanakan, sedang direncanakan (pemeriksaan Riza). Kan penyidik kan harus mengusulkan, mengusulkan kapan waktunya yang bersangkutan akan dipanggil dan diperiksa, itu dulu," katanya.
Sebelumnya, Kejagung menetapkan Riza Chalid bersama delapan orang lainnya sebagai tersangka baru dalam kasus korupsi minyak mentah tersebut.