Satgas Covid-19 Minta Pemprov DKI Jakarta, Banten, dan Jabar Tekan Mobilitas Warga ke Daerah Lain
JAKARTA, iNews.id - Satgas Penanganan Covid-19 meminta agar daerah dengan kenaikan kasus Covid-19 tinggi untuk memperketat protokol kesehatan. Terutama pada provinsi penyumbang kasus terbanyak yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten.
Pengetatan protokol kesehatan salah satunya dilakukan dengan menekan mobilitas ke daerah lain untuk mencegah transmisi antar wilayah.
“Dan penting bagi daerah yang sedang mengalami kenaikan kasus untuk memperketat implementasi protokol kesehatan dan menekan mobilitas ke daerah lain guna mencegah transmisi antara daerah. Terutama pada tiga provinsi dengan penyumbang kasus terbanyak yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten,” kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Wiku Bakti Adisasmito, Jumat (28/1/2022).
Wiku mengatakan jika ketiga provinsi tersebut dapat dikendalikan maka tidak akan meluas ke daerah lain.
“Jika kasus pada tiga provinsi ini terkendali, maka daerah lain pun akan bisa terkendali. Kita tetap harus bisa menjaga agar daerah yang kasusnya masih rendah untuk tetap kondusif dan tetap rendah kasusnya,” tuturnya.