Satgas Covid-19: Pengumuman Program Vaksinasi Tunggu Keputusan Pemerintah
Pemerintah juga akan mengoptimalkan kapasitas tempat tidur yang berada di rumah sakit jika terjadi lonjakan kasus. Saat ini ada 921 rumah sakit rujukan Covid-19 di seluruh Indonesia dengan total tempat tidur mencapai 42.091 tempat tidur.
Pemerintah juga sudah mempersiapkan skenario lainnya, jika kenaikan mencapai 20 hingga 50 persen, maka rumah sakit dapat menampung pasien sebesar dua kali lipat. Apabila kenaikan mencapai 50 sampai dengan 100 persen, maka menambah kapasitas ruang perawatan umum menjadi ruang perawatan, serta kapasitas ruang inap Covid-19.
Jika kenaikan lebih dari dua kali lipat, maka rumah sakit dapat mendirikan tenda darurat di area rumah sakit atau mendirikan rumah sakit lapangan bekerjasama dengan BNPB dan TNI di luar rumah sakit tersebut. Saat ini rumah sakit lapangan darurat telah didirikan beberapa daerah sebagai bentuk sikap tanggap pemerintah, seperti di Sumatra Barat, Sumatra Utara, Jawa Barat, Jawa Timur dan DKI Jakarta. (CM)
Editor: Rizqa Leony Putri