Sebait Pantun Pujian dari Bamsoet untuk Sri Mulyani
Keseteraan gender, kata dia, meliputi hak manusia yang paling mendasar, yaitu hidup tanpa diskriminasi. Bamsoet menjelaskan, dalam menjalankan fungsi legislasi DPR turut melindungi kaum perempuan.
Pembentukan Undang-Undang tentang Sistem Pendidikan Nasional yang menekankan perlunya pemberdayaan perempuan dan Undang-Undang tentang Kesehatan untuk menjamin kesehatan reproduksi perempuan dikemukakannya merupakan contoh nyata peran DPR dalam melindungi perempuan.
Tak hanya itu, saat ini DPR juga tengah membahas RUU tentang Penghapusan Kekerasan Seksual. DPR disampaikan Bamsoet juga telah membentuk Kaukus Perempuan Parlemen dan Kaukus Politik Perempuan Indonesia untuk mempromosikan serta mendorong pencapaian kesetaraan dan keadilan gender.
Hadir dalam acara ini Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Fahri Hamzah, Menteri Keuangan Sri Mulyani yang menjadi keynote speaker, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Susana Yembise, Ketua Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR Nurhayati Ali Assegaf serta para anggota DPR.
Selain itu, hadir pula para Duta Besar Negara Sahabat, antara lain Meksiko, Kanada, Bangladesh, Spanyol, Yordania, Panama, Serbia, Cekoslovakia, Yaman, Palestina, Irak, Myanmar, Rusia.
Editor: Zen Teguh