Sejarah, Dua Jenderal di Kemenko Polhukam Promosi Jadi Pangdam
JAKARTA, iNews.id - Dua pejabat eselon satu di Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Polhukam) dipromosikan sebagai Panglima Kodam IV Diponegoro dan Panglima Kodam XVI Pattimura. Promosi merupakan bagian dari mutasi yang dilakukan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.
Kedua pejabat itu masing-masing adalah Mayjen TNI Rudianto yang sebelumnya menjabat Deputi Bidang Koordinasi Pertahanan Negara Kemenko Polhukam dan Mayjen TNI Jeffry Apoly Rahawarin sebagai Staf Ahli bidang SDM dan Teknologi Kemenko Polhukam.
“Iya betul, kemarin saat rapat dengan sesmenko, deputi, staf ahli, dan staf khusus, pak Menko sudah memberikan selamat kepada Mayjen Rudianto dan Mayjen Jeffry, dengan jabatan baru masing-masing sebagai Pangdam Diponegoro dan Pangdam Pattimura. Alhamdulillah, kita semua senang dan bangga tentu” ujar staf khusus bidang komunikasi Menko Polhukam, Rizal Mustary saat dihubungi iNews.id, Kamis (25/2/2021).