Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kembali Dipercaya, Bank Mandiri Siap Salurkan Rp3,22 Triliun BLTS Kesra 2025
Advertisement . Scroll to see content

Sekda Kunjungi Peserta MTQ Nasional Asal Kukar yang Ikuti TC di Jakarta

Jumat, 30 Agustus 2024 - 16:57:00 WIB
Sekda Kunjungi Peserta MTQ Nasional Asal Kukar yang Ikuti TC di Jakarta
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kutai Kartanegara Sunggono mengunjungi peserta MTQ nasional di Wisma Pamentas Kecamatan Cilandak, Jakarta. (Foto: dok Pemkab Kukar)
Advertisement . Scroll to see content

KUTAI KARTANEGARA, iNews.id – Sebanyak 18 peserta dari Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) berhasil masuk menjadi bagian kontingen Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Kukar menjadi perwakilan terbanyak dibanding sembilan kabupaten dan kota lainnya dari total 30 orang yang akan bertanding membawa nama Kaltim di ajang MTQ tingkat nasional.

Peserta kemudian mengikuti Training Center (TC) selama satu bulan penuh. Pada kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah yang juga Ketua LPTQ Kabupaten Kukar Sunggono datang mengunjungi para peserta di Wisma Pamentas Kecamatan Cilandak, Jakarta, sekaligus memberikan uang saku kepada peserta dari Kukar.

Sembari berbincang, Sunggono yang didampingi Kabag Kesra Dendi Irwan Fahriza juga menanyakan tentang pelajaran yang dipelajari para peserta sesuai dengan jenis lomba yang mereka kuasai masing-masing selama TC berlangsung.

“Semoga apa yang kalian pelajari disini akan menambah ilmu dan bisa kalian terima dengan baik, kemudian langsung siap berlomba di ajang MTQ tingkat nasional nanti," katanya.

Dia ingin, para peserta yang mengikuti lomba MTQ tingkat Nasional pada September 2024 nanti, dapat mengikuti lomba dengan baik dan bisa merilekskan pikiran dan melepaskan beban sebelum mengikuti lomba.

Sebagai kabupaten yang sudah meraih juara umum sebanyak enam kali berturut pada MTQ tingkat Provinsi Kaltim, Sunggono menegaskan bahwa Kukar harus bisa memberikan yang terbaik bagi Kaltim di ajang MTQ nasional nantinya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut