Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 49 Perwira Tinggi Polri Naik Pangkat, 2 Sandang Komjen
Advertisement . Scroll to see content

Sekjen DPD RI M Iqbal Naik Pangkat Jadi Komjen

Sabtu, 24 Mei 2025 - 14:55:00 WIB
Sekjen DPD RI M Iqbal Naik Pangkat Jadi Komjen
Upacara kenaikan pangkat 49 Pati Polri di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (23/5/2025). (Foto: Divisi Humas Polri)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat terhadap 49 perwira tinggi (Pati) Polri di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (23/5/2025). Salah satu yang mendapat kenaikan pangkat adalah Sekrtaris Jenderal (Sekjen) DPD RI Mohammad Iqbal.
 
Mohammad Iqbal mendapat kenaikan pangkat menjadi Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi. Selain Iqbal, Pudji Prasetijanto Hadi juga mendapat kenaikan pangkat serupa.

Selain itu, sembilan personel naik dari Brigadir Jenderal (Brigjen) menjadi Inspektur Jenderal (Irjen) dan 38 personel naik pangkat dari Komisaris Besar (Kombes) menjadi Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol).

Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Erdi A Chaniago, menuturkan, kenaikan pangkat tersebut diharapkan menjadi dorongan semangat bagi para Pati Polri untuk terus berkontribusi maksimal kepada institusi dan masyarakat.

“Kenaikan pangkat adalah bentuk kepercayaan dan amanah dari negara. Kami harap ini menjadi penyemangat bagi para perwira tinggi Polri untuk terus meningkatkan kinerja, profesionalisme, dan integritas dalam mengemban tugas-tugas kepolisian,” ujar Erdi dalam keterangannya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut