Sekjen Gerindra Minta Warga Doakan Prabowo Jadi Presiden 2024
Senin, 07 Februari 2022 - 20:44:00 WIB
"Sejak berdirinya Partai Gerindra, Pak Prabowo selalu mengajarkan dan menanamkan kepada kami bahwa kepentingan masyarakat, kesejahteraan masyarakat adalah segala-galanya," ujar Wakil Ketua MPR itu.
Sementara itu, Anggota DPR Fraksi Gerindra Himatul Aliyah yang turut mendampingi Muzani berharap, rakyat tetap memberikan kepercayaannya kepada Partai Gerindra. Termasuk juga kepada Ketua Umum Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden 2024.
"Semoga partai ini tetap dipercaya masyarakat. Ibu dan bapak doakan Pak Prabowo jadi presiden di 2024," tutur Himatul.
Editor: Reza Fajri