Semua Pasti Kerja dan LanjutGan Ganjar-Mahfud Jadi Trending Topic di X
JAKARTA, iNews.id - LanjutGan Ganjar-Mahfud menjadi trending topic di media sosial X pada Minggu (10/12/2023) hingga pukul 11.54 WIB. Selain itu ada juga keyword semua pasti kerja yang menjadi komitmen Ganjar-Mahfud pada urutan kedua trending topic hari ini.
Para warganet mengapresiasi program pasangan calon nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yang berkomitmen melanjutkan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) serta penyediaan lapangan pekerjaan.
Dari pantauan di lini masa X, trending topic #2 Semua Pasti Kerja tercatat dengan 2.426 tweet. Kemudian #3 LanjutGan Ganjar-Mahfud dengan 2.359 tweet dan masih terus berlangsung.

Diketahui, pasangan capres cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD didukung empat partai politik, yakni PDIP, Partai Hanura, PPP dan Partai Perindo. Kedua pasangan terus berkampanye dari barat ke timur, Mahfud memulai dari Sabang, Aceh dan Ganjar dari Merauke, Papua Selatan.
Editor: Donald Karouw