Serangan Taliban Tewaskan Lebih dari 21 Tentara Afghanistan
 
                 
                KABUL, iNews.id - Taliban membunuh sedikitnya 14 tentara Afghanistan dan menyandera lebih dari 20 lainnya di Herat, provinsi di bagian barat Afghanistan yang berbatasan dengan Iran, Jumat (7/12/2018).
Secara terpisah, serangan udara kontra-Taliban di Uruzgan, provinsi di bagian tengah, menewaskan sedikitnya tujuh aparat keamanan Afghanistan.
 
                                Kekerasan terbaru ini bersamaan dengan keluarnya pernyataan Taliban yang membela dan berbangga atas pemerintahan Islamisnya selama lima tahun di Afghanistan. Pemerintahan Islamis Afghanistan berakhir 17 tahun silam melalui invasi militer pimpinan Amerika Serikat (AS).
Seorang juru bicara Pemerintah Herat, Jailani Farhad, memberi tahu VOA bahwa pemberontak menyerbu dan merebut markas Tentara Nasional Afghanistan (ANA) yang dijaga tentara di distrik Shinand.
Taliban dan para pejabat Afghanistan menyebut di antara para sandera terdapat tentara yang cedera.