Seskab Teddy Buka-bukaan soal Gaji Program Magang Fresh Graduate, Berapa?
JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya mengungkapkan besaran gaji peserta program magang fresh graduate telah ditetapkan pemerintah sesuai Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK). Berapa?
Hal itu disampaikan saat ia mengunjungi Kementerian Ketenagakerjaan. Dalam kesempatan itu, ia bertemu dengan Menteri Ketenagakerjaan Yassierli dan memastikan program tersebut berjalan dengan baik.
"Uang saku berapa? Sesuai upah minimum kabupaten dan kota yang nanti mempekerjakan di perusahan itu. Contoh di Jakarta, upah minimum di sini berapa? Rp5,4 juta, ya Rp5,4 juta setiap bulannya," ucap dia dalam video di YouTube Sekretariat Kabinet dikutip iNews.id, Minggu (12/10/2025).