Survei Median: 55,4 Persen Warga Puas Kinerja Jokowi-Ma'ruf Selama 100 Hari Kerja
                
                JAKARTA, iNews.id - Publik merespons postif kinerja Pemerintahan Joko Widodo dan Ma'ruf Amin (Jokowi-Ma'ruf) selama 100 hari kerja. Respons itu terekam dalam hasil survei terbaru yang dikeluarkan Lembaga Median.
Direktur Eksekutif Median Rico Marbun mengatakan, persentase pubik yang puas dengan kinerja pemerintahan Jokowi-Ma’ruf mencapai lebih dari 50 persen.
                                "Ada 55,4 persen responden yang merasa puas terhadap kinerja presiden dan wakil presiden RI, tidak puas 31,4 persen, sangat tidak puas 3,9 persen, dan tidak tahu/tidak jawab 9,2 persen," katanya saat memaparkan hasil survei di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Senin (24/2/2020).
Rico memaparkan, publik menyukai kinerja Jokowi-Ma’ruf karena dianggap paling berhasil dalam membangun infrastruktur. Publik juga mempersepsikan Presiden dan Wakil Presiden berhasil meningkatkan mutu kesehatan, pendidikan dan dana desa.
"Dengan keberhasilan pemerintah dari infrastruktur 24,2 persen, kesehatan meningkat 3,2 persen dan pendidikan 2,5 persen, dana desa 2,4," ujar Rico.