Susunan Acara Upacara Penurunan Bendera HUT RI di Istana, Ada Arak-arakan Sang Merah Putih
JAKARTA, iNews.id - Upacara Penurunan Bendera Merah Putih pada HUT ke-78 RI dilaksanakan di Istana Merdeka, Kamis (17/8/2023) sore. Rencananya, upacara dimulai sekitar pukul 17.00 WIB.
Pada upacara penurunan bendera sang Merah Putih tersebut akan ada penampilan marching band dan kesenian. Nantinya, Sang Merah Putih dan Naskah Proklamasi akan diarak dari Istana Merdeka menuju Monumen Nasional (Monas).
Berikut susunan acara Upacara Penurunan Bendera Merah Putih di Istana Merdeka:
14.45 Para undangan telah hadir di tempat acara.
15.00 Pertunjukan marching band dan kesenian sebelum upacara dimulai.
17.00 Pasukan upacara memasuki lapangan upacara.