Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tragedi Ponpes Al Khoziny, Wasekjen MUI: Duka Bagi Seluruh Pesantren Indonesia
Advertisement . Scroll to see content

Tak Jadi Pengurus MUI, Tengku Zulkarnain: Tetap Kritis

Jumat, 27 November 2020 - 15:57:00 WIB
Tak Jadi Pengurus MUI, Tengku Zulkarnain: Tetap Kritis
Wasekjen MUI 2015-2020 Tengku Zulkarnain tak lagi masuk kepengurusan MUI 2020-2025. (Foto: Instagram).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah menetapkan susunan pengurus periode 2020-2025 melalui Musyawarah Nasional (Munas) X yang digelar di Jakarta pada Kamis (26/11/2020) malam. Tak ada lagi nama Tengku Zulkarnain yang sebelumnya menjabat wakil sekretaris jenderal (wasekjen) MUI.

Melalui akun Twitter resminya, @ustadtengkuzul, dirinya memberikan ucapan selamat kepada jajaran pengurus baru MUI. Dia pun mendoakan MUI periode 2020-2025 dapat bekerja lebih baik.

"Kami mengucapkan selamat kepada pengurus MUI periode tahun 2020-2025, semoga MUI ke depan semakin baik dan jaya," tulisnya, Jumat (27/11/2020).

Lebih lanjut, Tengku Zulkarnain berjanji akan terus bersikap kritis terhadap kebijakan pemerintah yang dinilainya tidak pro rakyat dan umat.

"Tetap kritis terhadap kebijaksanaan pemerintah yang dinilai kurang pro rakyat dan umat. Selamat bekerja dan semakin sukses. Amin... (Tengku Zulkarnain)," tulisnya.

Cuitan Tengku Zulkarnain itu mendapatkan komentar beragam dari netizen. Sejumlah netizen mengatakan banyak cara agar Tengku Zulkarnain tetap memberikan kontribusi untuk kebaikan meski tak lagi menduduki posisi pengurus MUI.

"Tidak apa-apa ustadz. Tanpa jabatan jika alim, zuhud, dan selalu hadir buat buat umat justru banyak pahala dan pengikutnya," cuit pemilik akun @savicali yang dikenal sebagai aktivis Nahdlatul Ulama (NU).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut