Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Temui Ma’ruf Amin, Diskusi soal Arah Pembangunan Bangsa
Advertisement . Scroll to see content

Temui Ma'ruf Amin Secara Pribadi, Moeldoko Minta Petunjuk

Rabu, 14 November 2018 - 12:49:00 WIB
Temui Ma'ruf Amin Secara Pribadi, Moeldoko Minta Petunjuk
Mantan Panglima TNI Jenderal Purnawirawan Moeldoko. (Foto: iNews.id/ Willdan Catra Mulia).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Mantan Panglima TNI Jenderal Purnawirawan Moeldoko mendatangi rumah Calon Wakil Presiden (Cawapres) Ma'ruf Amin di Jalan Situbondo, Jakarta Pusat, Rabu (14/11/2018). Kunjungan tersebut bukan posisinya sebagai Ketua Harian Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo (Jokowi)- Ma'ruf Amin.

Menurutnya, kedatangan ke rumah Ma'ruf bersifat pribadi. Namun, dia enggan mengungkapkan detail tujuan kedatangannya itu.

"Minta petunjuk (ke Ma'ruf Amin) untuk apa yang harus kita lakukan ke depan," ujar Moeldoko di Jalan Situbondo, Jakarta Pusat, Rabu (14/11/2018).

Dia menuturkan, banyak yang dibahas dalam pertemuannya dengan Ma'ruf. Sebagai senior, kata dia, Ma'ruf dinilai pantas dimintai pendapat. "Banyak hal (yang dibahas), ini kan junior minta petunjuk saja ke senior," ucapnya.

Sebelumnya sejumlah kiai Nahdlatul Ulama (NU) di Jakarta juga mendatangi rumah Ma'ruf Amin. Kedatangan para kiai itu sekaligus mendeklarasikan dukungan kepada Ma'ruf.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut