Temui Megawati, Gibran: Bawa Makanan Kesukaan Ibu
JAKARTA, iNews.id - Putra Presiden Joko Widodo sekaligus calon Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mendatangi kediaman Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (5/8/2020). Gibran didampingi Wali Kota Solo sekaligus Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo.
Gibran datang ke Jakarta awalnya untuk menjenguk kakaknya Kahiyang Ayu yang baru saja melahirkan di salah satu rumah sakit di Jakarta. Setelah itu dia diketahui menyempatkan diri menemui Megawati.
Dalam pertemuan itu Megawati didampingi putrinya sekaligus Ketua DPR, Puan Maharani. Gibran mengaku kedatangannya ke Teuku Umar untuk memberikan oleh-oleh makanan dari Solo untuk Megawati.
"Bawa makanan kesukaan Ibu (Megawati)," katanya saat ditanya oleh awak media.
Ketika ditanya apa yang dibicarakan dengan Megawati dan Puan Maharani, Gibran mengaku hanya ngobrol santai diiringi makan makanan kecil. Lalu adakah pesan khusus Megawati untuk Gibran dan FX Hadi Rudyatmo?
"Banyak. Tapi intinya ngobrol ringan karena sudah lama tidak silaturahmi. Kebetulan rumah sakitnya (tempat persalinan anak Kahiyang) kan deket sini, jadi mampir sebentar," ucap Gibran.
Apakah dalam pertemuan tersebut juga membahas soal Pilkada Solo? Gibran mengaku semua hal terkait Pilkada Solo sudah beres.
"Hehe, itu sudah beres," ujar Gibran.
Sementara itu, FX Hadi Rudyatmo mengatakan dalam pertemuan tersebut terselip pembicaraan soal Pilkada Solo. Sebagai Ketua DPC PDIP Solo, dia mengatakan akan segera memperkenalkan Gibran kepada struktur partai di kotanya.