Terkuak! 2 Bakteri Ini Jadi Biang Kerok Ratusan Siswa Keracunan MBG di Bogor
Senin, 12 Mei 2025 - 22:04:00 WIB
Pihaknya juga masih menunggu hasil pemeriksaan tambahan lainnya seperti kandungan air. Begitu juga pemeriksaan langsung dari tubuh siswa.
Pemerintah Kota Bogor meminta kepada pihak-pihak terkait untuk lebih memperketat lagi proses memasak dan pendistribusian. Jangan sampai permasalahan seperti ini membuat anak-anak menjadi sakit.
Sebelumnya, jumlah pasien kasus dugaan keracunan Makan Bergizi Gratis (MBG) dari dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Bosowa Bina Insani, Kota Bogor mencapai 214 orang.
Dinas Kesehatan Kota Bogor langsung mengambil sampel untuk uji laboratorium guna memastikan penyebab dugaan keracunan ini.
Editor: Reza Fajri