Terpilih jadi Ketua DPW Perindo Riau, Hendrizal Janji bakal Sumbang Kursi di DPR RI pada Pemilu 2029
Sementara, Ketua DPP Partai Perindo bidang Organisasi, Kris Djajusman menyampaikan bahwa penyerahan SK DPW Riau kepada Hendrizal merupakan salah satu rangkaian transformasi yang tengah digencarkan partainya.
"Saat ini Partai Perindo tengah mengevaluasi dan merestrukturisasi pengurus di level Provinsi, dan telah dilakukan sebanyak 21, dan salah satunya adalah di Provinsi Riau," ujar Kris.
Hal ini berdasarkan hasil evaluasi dan juga melihat rekam jejak serta pengalaman. DPP Partai Perindo yakin Hendrizal mampu menahkodai para kadernya di Riau.
"Kami berharap Provinsi Riau akan menjadi salah satu provinsi yang menyumbang kursi di DPR RI di 2029 nanti. Dan kami percaya dan semoga Bapak Hendrizal menjadi salah satu kunci kemenangan Perindo di Provinsi Riau untuk 2029," kata dia.
Editor: Puti Aini Yasmin