Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tancap Gas! Komisi Reformasi Polri Rapat Perdana Senin 10 November
Advertisement . Scroll to see content

TNI Polri Amankan Nataru, Laksamana Yudo: Harus Tegas tapi Humanis ke Masyarakat

Kamis, 22 Desember 2022 - 23:44:00 WIB
TNI Polri Amankan Nataru, Laksamana Yudo: Harus Tegas tapi Humanis ke Masyarakat
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Menko PMK Muhadjir Effendy saat apel pengamanan Nataru (foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menekankan personel TNI dan Polri harus bersikap humanis ke masyarakat selama pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023. Dengan demikian masyarakat menaruh kepercayaan tinggi kepada aparat TNI dan Polri yang bertugas.

Pada pengamanan Nataru kali ini, TNI mengerahkan 25.000 personel dari tiga matra untuk membantu Polri.

"TNI dan Polri dituntut harus tegas namun juga tetap harus humanis kepada masyarakat, sehingga kepercayaan masyarakat kepada TNI dan Polri dapat selalu terjaga dan masyarakat sangat mengharapkan peran kita dalam menjaga keselamatan mereka," kata Yudo, Kamis (22/12/2022).

Yudo mengingatkan tugas yang diemban TNI maupun Polri adalah tugas mulia karena harus menjaga keselamatan masyarakat yang melaksanakan ibadah Natal dan juga perayaan Tahun Baru 2023.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut