TPN Akan Libatkan Akademisi Jadi Tim Khusus Audit Forensik Hasil Pilpres
Kamis, 15 Februari 2024 - 20:00:00 WIB
"Tim khusus ini nantinya akan terdiri dari pakar-pakar hukum, pakar IT, kemudian juga demografi," katanya.
Hasto menegaskan tim khusus akan segera dibentuk dan bakal diisi sejumlah nama dengan kredibilitas tinggi yang memiliki spirit menjaga marwah demokrasi.
Sekjen PDIP itu juga menyoroti pelemahan penyelenggara dan pengawas pemilu secara sistematis saat ini.
"Kita juga melihat bahwa berdasarkan analisis terhadap proses memang ada beberapa elemen-elemen di dalam internal penyelenggara pemilu dan juga pengawas pemilu di dalamnya ada pelemahan-pelemahan secara sistematis pula," ujarnya.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq