Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Densus 88 Dalami Unsur Terorisme
Advertisement . Scroll to see content

Tukang Bubur Terduga Teroris di Karawang Terafiliasi dengan ISIS

Sabtu, 15 Juni 2024 - 20:04:00 WIB
Tukang Bubur Terduga Teroris di Karawang Terafiliasi dengan ISIS
Tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri menggeledah rumah kontrakan di Desa Kamojing, Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2024). (Foto: Rudi Setiawan)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Densus 88 Antiteror Polri menangkap terduga teroris berinisial AAR di Kabupaten Karawang, Jawa Barat (Jabar), Sabtu (15/6/2024). AAR yang berprofesi sebagai tukang bubur sumsum keliling itu terafiliasi dengan ISIS.

"Pada hari Sabtu, 15 Juni 2024  telah dilaksanakan penegakan hukum terhadap satu orang tersangka berinisial AAR yang terafiliasi dengan kelompok pendukung ISIS di Kabupaten Karawang, Jawa Barat atas keterkaitannya dalam aktivitas terorisme," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Sabtu (15/6/2024).

Dia mengatakan, AAR merupakan residivis kasus yang sama. Tersangka pernah ditangkap pada 2011 dan 2018 atas perencanaan aksi teror.

Dalam penangkapan itu, kata dia, polisi mengamankan sejumlah barang bukti seperti komponen elektronik hingga bahan peledak.

"Beberapa komponen elektronik dan bahan peledak yang akan digunakan oleh tersangka dalam melakukan aksi teror," kata dia.

Hanya saja, Trunoyudo belum menjelaskan kronologi penangkapan serta target lokasi AAR melakukan aksi teror.

Sementara itu, Ketua RW setempat, Rawan, mengungkapkan AAR baru tinggal di rumah kontrakan tersebut selama satu bulan. Warga sekitar juga tidak mengenal baik nama terduga, namun mengetahui berprofesi sebagai pedagang bubur sumsum keliling.

"Tinggal sendiri jualan bubur sumsum, kalau sehari-harinya kurang tahu," ujar Rawan.

Editor: Rizky Agustian

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow

Related News

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut