Tutup Silatnas dan Bimtek Perindo, Hary Tanoesoedibjo Beri Sertifikat Penghargaan
Sabtu, 11 Desember 2021 - 11:34:00 WIB
Penutupan hari ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum DPP Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Mars Perindo dan dilanjutkan ucapan terima kasih dari perwakilan anggota DPRD provinsi dan kabupaten/kota.
Hary Tanoesoedibjo akan memberikan sertifikat secara simbolis kepada perwakilan anggota DPRD yang hadir.
Selain itu, Ketua Panitia sekaligus Sekjen Partai Perindo, Ahmad Rofiq akan menyampaikan laporan terkait acara Silatnas dan Bimtek yang telah diselenggarakan selama tiga hari sejak 9 sampai 11 Desember 2021.
Editor: Rizal Bomantama