Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Survei Litbang Kompas: Tingkat Kepercayaan Masyarakat ke Polri Naik Jadi 76,2 Persen
Advertisement . Scroll to see content

Uji Kesiapan Prajurit dan Senjata, Satgas MPU UNIFIL Latihan Menembak

Kamis, 07 Februari 2019 - 18:41:00 WIB
Uji Kesiapan Prajurit dan Senjata, Satgas MPU UNIFIL Latihan Menembak
Satuan Tugas (Satgas) MPU XXV-K/UNIFIL melakukan latihan menembak dengan senjata ringan di lapangan tembak Ebel Es-Saqi, Lebanon Selatan (Foto: IST)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Guna menjaga kemampuan dan mahir dalam menembak yang harus dimiliki bagi prajurit TNI, Satuan Tugas (Satgas) MPU XXV-K/UNIFIL melakukan latihan menembak dengan senjata ringan di lapangan tembak Ebel Es-Saqi, Lebanon Selatan. Kegiatan itu sekaligus menguji kesiapan personel maupun senjata dalam misi perdamaian di Lebanon.

“Penugasan di bawah misi PBB (Persatuan Bangsa-Bangsa) ini akan berlangsung cukup lama, sekitar satu tahun. Oleh karenanya, kita perlu melakukan penyegaran dan uji kesiapan, baik terhadap personel maupun alutsista yang ada,” kata Komandan Satgas MPU Konga XXV-K/UNIFIL Letkol CPM Sony Yusdarmoko dalam keterangannya diterima iNews.id, Kamis (7/2/2019).

Menurut dia, kendati berada di daerah penugasan, TNI tetap harus menjalankan fungsi pembinaan kemampuan prajurit, salah satunya dengan latihan.

“Seperti saat ini, kita laksanakan latihan menembak yang diikuti oleh 75 orang anggota Satgas MPU. Progam ini juga kita lakukan secara bertahap, bertingkat, dan berlanjut dalam setiap tri wulannya,” ujar Sony.

Dia mengatakan kemampuan serta kemahiran menembak harus dimiliki setiap anggotanya. Untuk itulah, dengan bermodal kemampuan tersebut prajurit akan memiliki kepercayaan diri tinggi dalam melaksanakan setiap tugas.

“Karena pada dasarnya, setiap prajurit yang berangkat ke daerah operasi (Lebanon) telah dinyatakan siap bertugas, tidak hanya mengikuti serangkaian seleksi yang ketat dan berat, namun juga melaksanakan latihan pratugas, salah satunya menembak,” tutur dia.

Sony menuturkan, anggotanya sangat menyadari pentingnya kesiapan operasional Satgas MPU. Karena itu, prajuritnya tetap menjalankan latihan dengan penuh serius dan semangat meski cuaca tidak mendukung.

“Cuaca mendung, gerimis, dan angin yang bertiup kencang tidak menyurutkan tekad para prajurit untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan, serta meyakinkan kesiapan mereka dalam mengemban amanah tugas negara di Lebanon,” kata Sony.

Editor: Khoiril Tri Hatnanto

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut