Usai PBNU, MNC Peduli Serahkan Sapi Limosin untuk Kurban kepada Muhammadiyah
Abdul berharap kerja sama MNC Group dengan Muhammadiyah tak pernah putus. Menurut dia, ada kesepahaman perhatian antara keduanya yang ingin menyejahterakan warga yang membutuhkan.
"Kami insyaallah apa yang menjadi maksud dan tujuan dari hewan kurban ini kami sangat berharap dapat terus dapat kita pelihara komunikasi ini. Kerja sama ini, mudah-mudahan diberikan kemudahan dalam menjalankan tugasnya," katanya.
Nantinya, pihaknya akan menyalurkan dengan mendatangi rumah-rumah masyarakat yang memang membutuhkan dan merupakan warga binaan Muhammadiyah.
"Sebagian kami salurkan kepada Pimpinan Persyarikatan yang membutuhkan. Semoga bisa mengambil hikmah diri kurban. Jadi membangun solidaritas sosial untuk meraih kejayaan bersama," tutur Mu'ti.
Sebelumnya, MNC Peduli juga telah memberikan hewan kurban sebuah sapi limosin kepada Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).
Editor: Djibril Muhammad