Viral Grup FB Gay Jambi, Polda Selidiki Konten dan Aktivitas Anggota
JAMBI, iNews.id - Warga Kota Jambi dihebohkan dengan kemunculan grup Facebook bernama 'Gay Jambi' yang diduga menjadi wadah komunitas penyuka sesama jenis di wilayah tersebut. Grup ini telah menarik perhatian publik karena berisi lebih dari 4.000 anggota.
Kemunculan grup ini memicu reaksi keras masyarakat karena di dalamnya ditemukan sejumlah ajakan bertemu, percakapan tidak senonoh, hingga undangan ke grup WhatsApp khusus pasangan sesama jenis.
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Jambi Kombes Pol Manang Soebeti mengatakan, pihaknya telah menurunkan tim untuk melakukan penyelidikan terhadap grup tersebut.
“Lagi penyelidikan. Krimum akan berkolaborasi dengan Krimsus (Subdit Siber Ditreskrimsus) untuk mengungkap grup ini,” ujarnya saat dikonfirmasi, Rabu (25/6/2025).
Senada dengan itu, Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jambi AKBP Taufik Nurmandia menyampaikan tim Subdit PPA Ditreskrimum juga akan dilibatkan untuk menangani aspek perlindungan terhadap anak dan perempuan, jika diperlukan.
“Kalau untuk penanganan LGBT di Krimum (PPA). Untuk menelusuri grup bisa saja dari Siber bantu menelusuri grupnya,” kata Taufik.
Salah satu warga Kota Jambi yang enggan disebut namanya menyampaikan kekhawatiran atas keberadaan grup tersebut.