Viral Ibu Diusir dari KRL akibat Anak Rewel, Ini Penjelasan KCI
JAKARTA, iNews.id - Sebuah video viral di media sosial menceritakan tentang seorang ibu dan anaknya yang diusir dari kereta rel listrik (KRL). Dalam video tersebut, dikatakan bahwa ibu tersebut diturunkan oleh petugas keamanan karena anaknya menangis di dalam gerbong selama perjalanan.
Dari rekaman yang dilihat, Selasa (13/6/2023), terlihat ibu dan anak itu duduk di kursi penumpang. Anak itu terus menangis tanpa henti.
Rekaman tersebut juga menunjukkan ibu yang mencoba menenangkan anaknya yang terus menangis.
Kemudian, petugas keamanan mendekati ibu dan anak tersebut. Pada saat itu, petugas keamanan itu mengusir ibu dan anak tersebut.
"Prihatin sekali, mereka diusir karena anaknya rewel," tulis orang yang merekam video tersebut.