Viral Longsor di Gunung Kuda Cirebon, Puluhan Orang dan Kendaraan Tertimbun
CIREBON, iNews.id – Viral video longsor di kawasan pertambangan Gunung Kuda, Desa Bobos, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Jumat (30/5/2025). Sebanyak 20 orang diduga tertimbun longsor.
Selain itu, material longsor juga menimbun puluhan kendaraan. Dalam sejumlah video yang beredar, terlihat puluhan truk pengangkut material batu terjebak di medan yang penuh bongkahan besar dan kepulan asap tebal.
Saat kejadian sempat menimbulkan kepanikan di sekitar lokasi. Sementara alat berat terus berupaya mengevakuasi di area yang curam dan berbahaya.
Salah satu unggahan dari Komunitas Orang Cirebon (KOCI) memperlihatkan situasi mencekam di lokasi kejadian, dengan asap yang masih mengepul dari lereng longsor.
Para pekerja dan warga setempat tampak berusaha menyelamatkan diri serta membantu proses pencarian korban. “Gunung Kuda Bobos berduka lagi,” daikutip dari akun yang mengunggah video tersebut.