Wacana Susu Ikan, Komisi IX DPR Nilai Bisa Jadi Solusi Buat Anak yang Tak Suka Makan Ikan
Susu ikan sudah dikembangkan di Indramayu dengan memiliki beberapa varian rasa seperti vanila, cokelat, dan stroberi. Penambahan rasa ini dimaksudkan untuk meningkatkan daya terima konsumen, terutama anak-anak, yang kurang familiar dengan rasa alami produk berbasis ikan.
Oleh karenanya Arzeti menyambut ide tersebut juga dianggap bisa menjadi solusi bagi anak-anak yang tidak suka makan ikan.
“Lebih praktis karena bisa langsung diminum anak-anak. Jadi nggak ada alasan lagi anak-anak nggak mau makan ikan karena lewat produk olahan menjadi minuman, rasanya pun bisa lebih diterima anak,” ungkap Arzeti.
Komisi IX DPR yang membidangi urusan kesehatan ini menilai perlu riset lebih lanjut juga untuk memperhatikan keamanan produk susu ikan. Arzeti mengingatkan, sebagian orang, utamanya anak-anak, memiliki alergi bawaan terhadap produk berprotein tinggi seperti ikan yang dapat memicu reaksi serius.
"Perlu diperhatikan juga mengenai faktor alergi ketika mengonsumsi produk minuman dari ikan. Anak-anak yang alergi bisa timbul gejala ringan seperti gatal-gatal hingga reaksi yang lebih berat seperti anafilaksis," katanya.
Editor: Faieq Hidayat